Grup Ciputra Rayakan Founders Day 40 Tahun dengan Semangat Transformasi Digital Menuju Pengembangan yang Berkelanjutan

Foto istimewa

 

indoposnews.id – Grup Ciputra merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-40 dengan menggelar perayaan puncak Founders Day di Ciputra Artpreneur Jakarta, Jumat (22/10/2021). Acara tersebut diselenggarakan secara hybrid, kombinasi penyelenggaraan fisik terbatas sesuai prosedur prokes Covid-19 dan virtual melalui Zoom dan Youtube.

Dalam perayaan HUT ke-40 ini, Grup Ciputra telah melaksanakan beragam kegiatan yang memberikan manfaat dan dampak positif terhadap masyarakat Indonesia.

Antara lain kegiatan CSR vaksinasi massal Covid-19 yang saat ini telah menembus lebih dari 400.000 vaksin. Kemudian kegiatan pameran marketing virtual yang diikuti seluruh unit usaha melalui Ciputra Festival 4.0, rangkaian webinar, dan juga secara internal menggelar kegiatan Innovation Award.

Candra Ciputra, CEO Grup Ciputra sekaligus Direktur Utama PT Ciputra Development Tbk menyampaikan ungkapan syukur kepada Tuhan YME karena Grup Ciputra telah memasuki usia ke-40.

Sejak didirikan oleh Almarhum Bapak Dr (HC) Ir Ciputra dan keluarga pada 22 Oktober 1981 silam, saat ini Grup Ciputra telah bertransformasi menjadi sebuah grup usaha yang kokoh dan berkontribusi dalam membangun kehidupan bangsa Indonesia.

“Pada perayaan Founders Day ke-40 tahun ini, kami memilih tema Digital Transformation for Sustainable Development, yang berarti bahwa Grup Ciputra telah memasuki era digital dengan konsisten melakukan berbagai inovasi untuk terus berkontribusi menuju kegiatan pengembangan properti yang berkelanjutan, dan tetap mengedepankan nilai IPE kami. Yakni Integritas, Profesionalisme, dan Entrepreneurship sebagai warisan luhur dari pendiri kami Almarhum Bapak Ciputra,” ujar Candra Ciputra.

Candra Ciputra juga menjelaskan bahwa Grup Ciputra telah memiliki berbagai pencapaian yang luar biasa dalam menapaki usia 40 tahun.

Salah satu pencapaian tersebut adalah Grup Ciputra yang saat ini memiliki lebih dari 8.000 karyawan, telah berhasil mengembangkan beragam usaha. Mulai dari pengembang kawasan perumahan skala besar, gedung perkantoran, pusat perbelanjaan, hotel, apartemen, pendidikan, kesehatan, teknologi informasi, asuransi, fasilitas rekreasi, agrikultur, pusat kesenian, dan broker properti.

Grup Ciputra saat ini memiliki 137 unit usaha dengan lokasi pengembangan tersebar di lebih 43 kota di Indonesia dan 5 kota di luar negeri.

Unit usaha tersebut terdiri dari 67 kawasan residensial skala besar, 13 hotel, budget hotel dan vila, 9 tower apartemen, 6 mal/pusat perbelanjaan, 5 gedung perkantoran, 12 sekolah mulai dari sekolah dasar, sekolah menengah pertama/atas hingga universitas, 12 rumah sakit & klinik layanan kesehatan, 5 kawasan pergudangan, serta 4 area sarana rekreasi dan olahraga.

Dari semua unit usaha yang dimiliki, Grup Ciputra telah berhasil membangun lebih dari 111 ribu rumah, mengelola pusat perbelanjaan dengan luas lebih dari 218 ribu m2, memiliki kamar hotel sebanyak 1.549 unit, dan memiliki kamar apartemen sebanyak 9.931 unit.

“Selain itu, kita juga telah membangun Ciputra Artpreneur yang didedikasikan sebagai pusat pengembangan seni dan budaya. Kemudian Century 21 yang bergerak di bisnis broker properti dan Ciputra Life yang bergerak di bisnis asuransi. Serta usaha agrikultur, pengembangan teknologi informasi, dan usaha lainnya,” jelas Candra Ciputra.

“Semua pencapaian yang luar biasa ini hanya terwujud berkat bimbingan dari Tuhan, kerja keras segenap Keluarga Besar Grup Ciputra, partner bisnis, dukungan pemerintah, dan kepercayaan masyarakat. Kedepannya, kami akan melanjutkan komitmen untuk menjadi sebuah grup usaha yang memberikan berkat dan manfaat nyata bagi Indonesia,” imbuhnya.

Sementara itu, Aditya Ciputra Sastrawinata, Ketua Umum Panitia Founders Day 40 Tahun menambahkan bahwa puncak perayaan Founders Day 40 Tahun yang jatuh pada 22 Oktober 2021 ini digelar dengan serangkaian acara yang bersifat internal maupun eksternal.

Sejumlah Menteri dari Kabinet Indonesia Maju juga turut diundang menjadi keynote speaker. Yakni Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi RI, Luhut B. Panjaitan dan Menteri Koordinator Perekonomian RI, Airlangga Hartarto.

Selain itu juga digelar beberapa webinar dengan menghadirkan pembicara sejumlah top executive perusahaan dan pakar pembangunan keberlanjutan.

Antara lain Leontinus Alfa Edison sebagai Vice Chairman Tokopedia, Armand Hartono sebagai Vice President Director BCA, dan Mr. Nicholas Gandolfo sebagai Director of Sustainalytics.

“Di sisi lain, para Managing Director kami juga berkenan untuk memberikan Founders Speech dengan topik yang berbeda-beda, mulai dari Budiarsa Sastrawinata, Harun Hajadi, Candra Ciputra, dan Cakra Ciputra. Acara puncak Founders Day lainnya diisi dengan memanjatkan doa syukur kepada Tuhan, pemutaran video Tribute to Almarhum Pak Ciputra, dan penganugerahan Innovation Award,” demikian disampaikan Aditya Ciputra Sastrawinata.

Isabella Alexandra Ciputra, Ketua Panitia Founders Day 40 Tahun Bidang Corporate Social Responsibility (CSR) menambahkan, kontribusi Grup Ciputra dalam HUT ke-40 juga terwujud dalam komitmen perusahaan membantu pemerintah Indonesia menanggulangi pandemi Covid-19. Melalui kegiatan vaksinasi kepada berbagai profesi dan lapisan masyarakat.

Sepanjang tahun 2021, Grup Ciputra telah sukses melaksanakan program vaksinasi Covid-19 melebihi 400.000 orang di 33 sentra vaksinasi proyek Grup Ciputra dan 13 sentra vaksinasi pihak ketiga.

Dukungan dalam kegiatan vaksinasi Covid-19 juga terwujud dalam melibatkan para tenaga kesehatan (dokter dan perawat) dari unit usaha Ciputra Hospital dan Ciputra Medical Center. Serta menyiagakan unit mobil ambulans.

“Sampai sekarang, kegiatan vaksinasi massal Covid-19 ini terus dilakukan di unit-unit usaha kami, tentunya mengikuti ketentuan dan aturan yang berlaku. Grup Ciputra akan melanjutkan komitmennya membantu pemerintah mewujudkan herd immunity sebagai salah satu cara untuk menanggulangi pandemi Covid-19 ini,” ujar Isabella.

Lalitya Ciputra Sastrawinata, Ketua Panitia Founders Day 40 Tahun Bidang Marketing menambahkan, rangkaian kegiatan Founders Day lainnya adalah dengan menggelar Ciputra Festival 4.0, yakni kegiatan marketing dalam format pameran virtual yang diikuti seluruh unit usaha terkait. Mulai dari real estate, apartemen, komersial, asuransi, broker properti, kesenian, unit usaha kesehatan dan lembaga pendidikan.

Ciputra Festival 4.0 bekerjasama dengan 14 mitra perbankan yang memberikan kemudahan akses pembiayaan properti melalui layanan diskon uang muka mulai 4 persen, bunga KPR fixed 4,4 persen selama 3 tahun, serta bebas biaya administrasi dan provisi KPR.

Bank partner yang mendukung adalah BCA, Bank Mandiri, BNI, Bank CIMB Niaga, Bank Panin, Bank OCBC NISP, Bank Danamon, Bank Permata, Maybank, Bank Nobu, BSI, BTN, BRI, dan Bank Mestika.

“Ciputra Festival 4.0 digelar sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat dan agar kehadiran Grup Ciputra menjadi lebih dekat dengan para calon konsumen melalui sistem informasi dan komunikasi digital. Kegiatan yang berlangsung sejak bulan September – Desember 2021 ini bisa diakses melalui website www.ciputrafestival40.com,” ujar Lalitya.

Cipta Ciputra Harun, Ketua Panitia Founders Day 40 Tahun Bidang Innovation Award menyampaikan, salah satu kegiatan yang digelar dalam rangka peringatan Founders Day Grup Ciputra adalah Innovation Award.

Innovation Award merupakan lomba untuk menciptakan bentuk inovasi terbaru di setiap lingkungan kerja yang diikuti oleh karyawan dari berbagai unit usaha di Grup Ciputra. Dengan konsisten berinovasi, maka diharapkan memberikan kontribusi untuk meningkatkan kinerja dan performa perusahaan dalam menghadapi tantangan persaingan usaha.

“Sebagaimana diketahui bahwa Inovasi merupakan salah satu nilai turunan dari tiga pilar Integritas, Profesionalisme dan Entrepreneurship (IPE) yang telah diwariskan oleh pendiri perusahaan kami,” jelas Cipta.

Cipta menjelaskan, melalui Innovation Award ini, perusahaan mengapresiasi semangat dan budaya inovasi karyawan. Dengan demikian semangat berinovasi juga senantiasa dirawat dan dilestarikan.

“Salah satu bentuk inovasi dari pemenang Innovation Award antara lain AC Hemat Energi, Ciputra Health Corner, Virtual Marketing Gallery, Digitalisasi untuk Mengoptimalkan Tracking Customer Journey dan lainnya yang telah diterapkan di proyek-proyek kami. Grup Ciputra selalu berupaya memunculkan inovasi yang diharapkan mampu membuat kami menjadi perusahaan properti terkemuka seperti sekarang dan tetap berkembang berkelanjutan di masa mendatang,” ujarnya. (rls)