Indoposnewsid_Aktor Marthino Lio mengenang mendiang penyanyi Glenn Fredly sebagai orang yang memiliki jiwa kuat dan tidak pernah mengeluhkan masalah yang dihadapinya kepada orang lain.
“Gue ketimpa masalah, gue pasti larinya ke teman nah kalau Bung (panggilan akrab Glenn Fredly) dia telan semuanya sendiri. Setelah masalah itu selesai baru dia cerita. To be that one individual (menjadi seorang individu) yang punya sikap terhadap menangani masalah kayak gitu its not an ordinary human being (itu bukan manusia biasa), itu super human,” kata Marthino dikutip dari antara (24/3).
Marthino mengatakan ia memahami mengapa lagu-lagu ciptaan Glenn Fredly memiliki makna yang mendalam dan selalu diingat pendengarnya. Hal itu dikarenakan lagu Glenn Fredly merupakan ungkapan dari curahan hatinya yang tidak pernah diceritakan ke orang lain.
Marthino juga memuji karya-karya Glenn Fredly tidak lekang oleh zaman dan selalu dinikmati oleh para pendengarnya dari lintas generasi.
Sosok Glenn Fredly yang berjiwa kuat dan telah merasakan manis pahitnya kehidupan membuat Marthino menanggung beban berat saat berperan sebagai pelantun lagu Kasih Putih itu.
“Gue ngerasa kayak selama produksi tuh gue menanggung beban yang lumayan berat karena emang memerankan seorang bung Glenn bukan satu hal yang mudah karena perjalanan hidupnya pun up and down (naik dan turun),” ujarnya.
Marthino Lio berperan sebagai Glenn Fredly dalam film “Glenn Fredly The Movie” garapan sutradara Lukman Sardi dan produser Daniel Mananta.
Film tersebut mengikuti perjalanan hidup Glenn Fredly dari perjuangannya di dunia musik hingga kisah cintanya yang menyentuh.
Film Glenn Fredly The Movie akan tayang perdana di seluruh bioskop Indonesia pada 25 April 2024